~ Elemen Kristal ~
( Shōton )
Kanji :
晶遁
Rōmaji :
Shōton
Literal Bahasa Inggris :
Crystal Release
Debut :
• Naruto Shippūden Episode 89
Klasifikasi :
• Kekkei Genkai
• Ninjutsu
Elemen dasar :
• Bumi
Jutsu yang dapat diciptakan dari elemen ini diantaranya :
• Shōton : Kesshō no Yoroi
• Shōton : Kurenai no Kajitsu
• Shōton: Kesshō Gokakurō
• dan masih banyak lagi jutsu lainnya dari elemen ini
Pengguna yang diketahui :
• Guren
[ Keterangan ]
Elemen Kristal ( 晶遁, Shōton ) adalah elemen langka yang dapat menciptakan berbagai macam bentuk kristal. Elemen ini dapat dibuat dengan menggunakan elemen dasar Bumi. Jutsu ini hanya dapat dilihat di Naruto Shippūden Episode 89 & pengguna yang diketahui hanya Guren. Namun, kristal milik Guren dapat dihancurkan oleh Kakashi Hatake dengan menggunakan jurus Raikiri.
[ Kelemahan ]
Meskipun elemen kristal kuat, elemen ini memiliki dua kelemahan, yaitu :
1.) Kelemahan pertama, yaitu pengguna tidak dapat mengkristalkan beberapa elemen, seperti Petir (Raiton), Api (Katon), Angin (Fuuton).
2.) Kelemahan kedua adalah bahwa elemen kristal rentan terhadap frekuensi gelombang suara tertentu, karena kristal membutuhkan molekul yang sangat banyak. Jadi, gelombang suara bisa merobohkan bentuk kristal yang hendak dibuat sebelum kristal terbentuk dengan sempurna. Rinji mengambil keuntungan dari kelemahan ini dengan menggunakan kelelawar untuk melawan elemen kristal milik Guren.
No comments:
Post a Comment